PADANG PANJANG, Kepritoday.com – Kegiatan Sosialisasi Revitalisasi KUA Kementerian Agama Kota Padang Panjang Tahun 2022 mengusung tema “dengan Sosialisasi Revitalisasi KUA, kita tingkatkan Kapasitas Kelembagaan KUA sebagai Pusat Layanan Keagamaan,” dilaksanakan di Aula Kankemenag, Selasa (01/03/2022).
Kegiatan ini langsung dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang Buya H. ALIZAR Datuak Sindo Nan Tongga didampingi Kasi Bimas Islam H. Syaiful Arifin.
Kakankemenag Kota Padang Panjang yang bertindak sebagai Narasumber Pertama dalam pemaparannya menyampaikan bahwa, “program revitalisasi KUA dilaksanakan sebagai tidak lanjut dari regulasi Kementerian Agama Republik Indonesia di pusat,” ujarnya.
“Hal ini sangat sejalan dengan Adat Basandi Syarak Syarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK) di Minangkabau,” tuturnya.
Kakankemenag Kota Padang Panjang mengajak seluruh peserta yang hadir ikut meneruskan informasi sosialisasi ini ke masyarakat, khususnya di Kota Padang Panjang.
Kakankemenag menambahkan bahwa kedepannya Revitalisasi KUA ini akan didukung oleh Sarana dan Prasarana beserta SDM yang mumpuni sesuai PMA Nomor 34 Tahun 2016.
Kepala Seksi Bimas Islam H. Syaiful Arifin menambahkan bahwa, “kedepannya Revitalisasi KUA berbanding lurus dengan pelayanan prima kepada masyarakat,” ujarnya.
“Seperti Program Inovasi Selalu Samawa yang telah dilaksanakan semenjak 2 tahun lalu dengan Disdukcapil Kota Padang Panjang, ditambah lagi dengan Program Inovasi Lingkar Sakinah dengan Kelurahan di Kota Padang Panjang, kesemuanya adalah untuk pelayanan kepada masyarakat,” tukasnya.
“Apapun Inovasi nya, muaranya adalah Transformasi Layanan Umat,” jelasnya.
Setelah ulasan Kasi Bimas Islam, Kegiatan dilanjutkan dengan koordinasi dan tanya jawab untuk menyamakan persepsi sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku.
Setelah koordinasi dan tanya jawab, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi Sosialisasi oleh Narasumber Kedua H. Yosef Chairul Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Bina Lembaga dan Sarana Prasarana KUA, serta Sistem Informasi Urusan Agama Islam Bidang Urusan Agama Islam Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat.
H. Yosef Chairul dalam pemaparannya menyampaikan bahwa, “Revitalisasi KUA mengarah kepada pelayanan yang serba Digital dan kekinian,” ujarnya.
“Hal ini merupakan kebijakan dan program prioritas Kementerian Agama terkini,” ulasnya.
“KUA harus menjadi Pusat Layanan Keagamaan yang prima, kredibel dan moderat dalam rangka meningkatkan kualitas kehidupan umat beragama,” tukasnya.
Adapun Peserta sosialisasi Revitalisasi KUA ini diikuti oleh 30 orang peserta yang terdiri dari utusan Disdukcapil Kota Padang, Bagian Kesra Kota Padang Panjang, Kasi Bimas Islam beserta JFU, JFT, Pimpinan KUA se Kota Padang Panjang, Camat se Kota Padang Panjang, Lurah se Kota Padang Panjang, beserta Bendahara BOP KUA Kecamatan Padang Panjang Barat dan Timur.(Adi).