Plh. Danramil 06/Serasan Bersama Kapolsek Pantau Proses Pemungutan Suara Pilkades Serentak 2022

 

NATUNA, Kepritoday.com – Plh. Danramil 06/Serasan, Serma Saragih bersama Kapolsek memantau langsung proses jalannya pemungutan suara Pilkades serentak tahun 2022. Minggu, (27/11).

Dalam kesempatan tersebut, Serma Saragih mengatakan pihaknya bersama Kepolisian setempat telah mengerahkan sejumlah anggota untuk mengamankan proses pemungutan suara di seluruh TPS.

“Hal ini kita lakukan sebagai antisipasi jika terjadinya gesekan dalam pemungutan suara, maka kita kerahkan sejumlah anggota Babinsa dibantu anggota Polsek untuk pengamanan di TPS”, ujarnya.

Lanjut Serma Saragih berharap, pemilihan Kepala Desa Kali ini dapat berjalan aman, dan lancar sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

“Siapapun yang menang dan siapapun yang kalah harus memiliki jiwa yang besar dan tidak ada lagi setelah itu perselisihan antar kubu”, ungkapnya.

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept