Koramil 04/Letung Apresiasi Kegiatan Penyegaran Pengurus TPQ AL-FATHAH Desa Bukit Padi
ANAMBAS, Kepritoday.com – Babinsa Serda Olih Solih, dari Personil Koramil 04/Letung turut enghadiri Undangan Penyegaran Pengurus TPQ AL-FATHAH di Desa Bukit padi. Kecamatan Jemaja Timur. Rabu, (04/01).
Kehadiran Babinsa Serda Olih sekaligus memonitoring dalam kegiatan keagamaan didesa bukit padi, dan adanya penyegaran pengurus TPQ AL-FATHAH dapat menumbuh bibit penerus sebagai anak yang taat pada agama.
“Kita apresiasi dan mendukung penuh kegiatan ini, semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan bibit-bibit anak yang senantiasa taat kepada agama dan menjadi anak yang sholeh kelak”, ujar Serda Olih.
Tidak lupa Serda Olih menghimbau kepada seluruh warga desa Bukit padi khsusunya untuk anak-anak penerus bangsa agar lebih disemangatkan dalam hal keagamaan.
“Kita sebagai orang tua harus bisa menjadi contoh yang baik kepada anak-anak dalam hal keagamaan terutama membaca Alquran”, pungkasnya.