Karya Bakti TNI, Koramil 06/Serasan Bersama Masyarakat Bersihkan Aliran Sungai

 

NATUNA, Kepritoday.com – Guna mengantisipasi terjadinya banjir ditengah musim penghujan, Koramil 06/Serasan terus melakukan upaya membersihkan aliran sungai, selokan di wilayah kampung Air Raya, Kelurahan Serasan.

Kegiatan ini melibatkan seluruh Uspika, pemerintah Kecamatan dan Desa, serta sejumlah masyarakat setempat.

“Mengingat sering kali terjadinya banjir, maka kami gagas kegiatan Karya Bakti TNI ini dengan melibatkan unsur-unsur yang ada”, ujar Plh. Danramil 06/Serasan, Serma Saragih.

Saragih menjelaskan, pihaknya akan terus berupaya membantu mengatasi permasalahan banjir yang kerap melanda pemukiman masyarakat seperti mengantisipasi terjadinya luapan air maupun ancaman banjir bandang.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, selain meningkatkan motivasi masyarakat dalam menjaga kebersihan, juga demi mewujudkan lingkungan yang sehat dan bersih, supaya terhindar dari berbagai macam penyakit.

()

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept