Jalin Komsos, Babinsa Koramil 03/Sedanau Bantu Warga Membuat Perahu

 

NATUNA, Kepritoday.com – Babinsa Serda Eko Sidik dari satuan Koramil 03/Sedanau, Kodim 0318/Natuna membantu warganya yang sedang membuat perahu di Desa Tanjung Barang, Kecamatan Pulau Tiga Barat.

Serda Eko mengatakan, kegiatan ini dalam rangka membangun keakraban dan kekompakan bersama seluruh lapisan masyarakat di desa binaannya.

Sabtu, (13/05).

Selain itu, ia menjalankan tugas dan tanggungjawabnya, sebagai Babinsa yang berada di tengah-tengah masyarakat, juga dituntut mampu melaksanakan kegiatan yang dapat memberikan manfaat untuk orang banyak.

Melalui kegiatannya ini, Kopda Eko selalu berupaya untuk dekat dengan warganya dengan membantu meringankan beban warga. Sehingga, keberadaannya selaku Babinsa di wilayah binaan pun juga sangat diterima masyarakat.

““Saya senang bisa diterima dan juga bisa membantu warga. Selain itu juga, melalui kegiatan seperti ini akan lebih meningkatkan kebersamaan dan tali silaturahmi kami bersama warga, sehingga keberadaan saya selaku Babinsa dapat membawa dampak positif bagi warga”, ujarnya.

Sementara itu, Arsat yang merupakan pemilik perahu mengungkapkan terima kasihnya kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu membantu pembuatan perahu miliknya.

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept