Babinsa Praka Ricko Hadiri Syukuran Pembangunan Jalan Semenisasi Desa Payak
NATUNA, Kepritoday.com – Babinsa Koramil 06/Serasan, Praka Ricko Fadila melaksanakan Kegiatan Syukuran Jalan baru desa Payak bersama wakil Bupati Natuna Rodhial Huda. Jum’at, (17/05).
Dalam kesempatan tersebut Babinsa Praka Ricko merasa bersyukur atas terbangunnya jalan Desa Payak demi kesejahteraan masyarakat.
Menurutnya hal ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap infrastruktur yang ada di wilayah Kecamatan Serasan Timur, khusunya Desa Payak.
“Kami sebagai Babinsa yang kebetulan berada di wilayah Desa Payak mengapresiasi kepada pemerintah karena telah memperhatikan jalan yang dulu rusak parah kini telah dilapisi beton bertulang”, pungkasnya.
Acara yang dihadiri oleh masyarakat Desa Payak dan sejumlah pejabat pemerintahan Natuna itu berlangsung di atas jalan semen bertulang sambil menikmati sarapan pagi.