Upaya Memutus Mata Rantai Covid-19, Babinsa Koramil 06/Serasan Kembali Cek Kesehatan Penumpang Kapal

NATUNA, KEPRITODAY.COM – Babinsa Koramil 06/Serasan, Pos Subi Sertu Saroji bersama tim Satgas Covid – 19 Kecamatan Subi kembali melaksanakan pegamanan dan pengawasan terhadap penumpang kapal kayu, KM Karya Abadi, yang bertolak dar Pelabuhan Selat Lampa. Sabtu, (16/01/2020).

Hal ini mengantisipasi masuknya wabah Covid-19 di Kecamatan Subi Kecil dan Subi Besar melalui jalur transportasi laut.

Diketahui Kapal Kayu KM Karya Abadi ini sedikitnya menurunkan 35 orang, keseluruhan penumpang tersebut dilakukan Protokol Kesehatan sesuai prosedur yang di lakukan saat penumpang turun di pelabuhan.

“Ini sebagai upaya kita memutus rantai penyebaran Covid-19 yang akan masuk di Kecamatan Subi khususnya”, ujar Sertu Saroji.

Kegiatan tampak dilakukan pengecekan suhu tubuh, surat keterangan sehat/rapid tes kepada seluruh penumpang kapal.

Belum di temukan suhu tubuh terhadap penumpang di atas 36,6, dan penumpang memiliki surat keterangan rapid tes.

“Kita juga memberikan edukasi kepada penumpang yang turun tentang penerapan protokol kesehatan baik di rumah maupun beraktivitas di luar rumah oleh tim satgas covid-19 Kecamatan Subi”, tambahnya.

lanjut Sertu Saroji menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Subi khususnya tetap memakai masker, karena pandemi Covid-19 belum berakhir. (Zal).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.