Polsek Pulau Laut Pasang Stiker Rumah Warga Yang Sedang Isoman Covid-19
NATUNA, KEPRITODAY.COM – Polsek Pulau Laut bersama Babinsa dan Satgas Covid Desa Tanjung Pala, Kecamatan Pulau Laut melaksanakan pemasangan stiker Isolasi Mandiri (Isoman) pada salah satu rumah warga. Sabtu, (21/8/2021) pagi.
Rumah warga yang dipasang stiker adalah rumah Kittrajo (28 tahun) yang terkonfirmasi positif Covid-19 beralamat di Desa Tanjung Pala, Kecamatan Pulau Laut.
Kapolsek Pulau Laut, Ipda Tigor Harahap saat di konfirmasi mengatakan, langkah tersebut merupakan upaya pihak Kepolisian dalam mendukung kelancaran pelaksanaan isolasi mandiri demi menekan penyebaran kasus Covid-19.
“Stiker tersebut bertuliskan “rumah ini sedang melaksanakan isolasi mandiri” dan berisi nomer telepon Bhabinkamtibmas Tanjung Pala”, ujarnya.
Lanjut Tigor, Tujuan dipasangnya stiker tersebut sebagai penanda agar warga lain ataupun tetangga mengetahui rumah itu sedang menjalani isolasi mandiri.
“Agar tetangga lain tau bahwasanya rumah tersebut sedang dalam Isoman Covid-19, dan di himbau untuk tidak mendekatinya”, pungkas Tigor.
Tigor berharap, masyarakat dapat mendukung pihak Kepolisian dan Satgas Covid-19 dalam upaya memutus penyebaran Covid-19. (Zal).