Meski Cuaca Hujan, Babinsa Koramil 03/Sedanau Terus Lakukan Patroli Karhutla

 

NATUNA, Kepritoday.com – Meskipun cuaca mendung dan turun hujan di sejumlah wilayah Kabupaten Natuna dalam beberapa hari ini, namun Babinsa terus melaksanakan patroli kebakaran hutan dan lahan (karhutla) secara maksimal.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 03/Sedanau, jajaran Kodim 0318/Natuna, Sertu Nurdin melaksanakan patroli Karhutla di sekitaran wilayah perbatasan Kecamatan Batubi dengan Kecamatan Bunguran Utara. Sabtu, (29/04).

“Memang cuaca kadang -kadang mendung dan hujan juga turun, namun kami tetap melaksanakan patroli karhutla, hal ini kami lakukan agar warga yang memiliki kebun tidak membersihkan dengan membakarnya”,  ujar Sertu Nurdin.

Dikatakan Sertu Nurdin, kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi dan menghimbau warga masyarakat agar tidak membakar hutan atau lahan dalam membersihkan  perkebunan mereka.

Selama kegiatan patroli kata Sertu Nurdin, pihaknya tidak ditemukan titik api, dan secara bertahap masyarakat sudah cukup baik dan selalu menjaga lahan mereka.

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept