Babinsa Sertu Hendry Bersama Babinkamtibmas Kembali Tinjau Para Pengungsi Longsor Serasan
NATUNA, Kepritoday.com – Babinsa Koramil 06/Serasan, Sertu Hendry Purwanto bersama Babinkamtibmas kembali menemui para pengungsi korban terdampak bencana longsor Serasan.
Kegiatan ini bertempat di tempat pengungsian Gedung PAUD, Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna. Sabtu, (15/04).
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Sertu Hendry memberikan semangat para pengungsi yang hingga saat ini masih mengungsi di tempat Gedung PAUD.
“Kita berikan pengertian kepada mereka bahwa bantuan yang di berikan oleh pihak desa yang banyak tidak terpenuhi kebutuhannya”, ujarnya.
Tidak lupa Sertu Hendry juga meminta para korban pengungsi Longsor Serasan untuk senantiasa bersabar, sambil menunggu proses pembangunan rumah bantuan dari pemerintah pusat selsai dibangun.
Dirinya juga menghimbau, untuk tetap waspada akan adanya longsor susulan terlebih pada saat turun hujan di wilayah pulau Serasan.