Peringati HUT RI ke-77, FPII Banten dan Info Terbit Group Gelar Program Bantuan Sembako Merah Putih

TANGERANG, Kepritoday.com — Bertepatan dengan HUT RI ke-77, jaringan media online InfoTerbit Group dan Forum Pers Independent Indonesia (FPII) Setwil Banten mengadakan Program Baksos Sembako Merah Putih dengan membagikan puluhan sembako dan santunan untuk warga.

Baksos sembako dan santunan dilaksanakan di Kantor Redaksi InfoTerbit Grup dengan mengundang warga dan anak-anak yatim.

Pemimpin Redaksi InfoTerbit.com J. Sianturi mewakili Founder InfoTerbit Grup mengatakan, kegiatan ini selain bertujuan untuk membantu sesama melalui baksos, juga untuk memperingati HUT RI ke-77.

“Di hari kemerdekaan RI ini, Alhamdulillah InfoTerbit Grup bisa berbagi dengan warga. Meski ala kadarnya, semoga memberi manfaat,” katanya.

Ketua FPII Setwil Banten, Chepi mengaku senang bisa bersinergi dengan tim InfoTerbit.com dalam program sosial. “Alhamdulillah, kita bisa baksos bersama, kedepan kita akan lanjutkan program sosial ini,” ujar Chepi.

Salah satu penerima bingkisan sembako dan santunan, Iroh berterima kasih atas kepedulian InfoTerbit Grup dan FPII yang telah berbagi.

“Kami berterima kasih, selain dapat sembako, anak-anak saya juga dapat santunan,” ujar Iroh bersama kedua anaknya yang yatim.##

Sumber : FPII Setwil Banten

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept