Jum’at Bersih, Sejumlah Babinsa Koramil 03/Sedanau Goro Bersama Perangkat Kecamatan dan Desa
NATUNA, Kepritoday.com – Sejumlah Babinsa Koramil 03/Sedanau, Serda Eko Sidik, Serda Dadang Catur W mengikuti kegiatan Gorong Royong bersama warga Desa Sabang Mawang dan perangkat Kecamatan Pulau Tiga.
Goro kali ini menyasar pembersihan bahu jalan utama Kecamatan Pulau Tiga yang telah ditumbuhi semak belukar. Jum’at, (03/05).
Babinsa Serda Eko mengatakan, dengan melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat suatu bentuk kepedulian dan untuk menjalin kebersamaan.
Dengan adanya gotong royong ini sebagai upaya agar masyarakat untuk slalu peduli terhadap lingkungan.
“Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat”, pungkasnya.