Sukseskan Pengibaran Merah Putih Pada HUT Kemerdekaan RI di Kecamatan Bunguran Utara, Babinsa Ini Latih Paskibra
NATUNA, Kepritoday.com – Anggota Koramil 03/ Sedanau, Babinsa Koptu Anton melaksanakan kegiatan melatih paskibraka di lapangan Astaka, Kecamatan Bunguran Utara.
Kegiatan ini dalam rangka persiapan memperingati HUT RI yg ke-78 pada pengobatan bendera merah putih tingkatan Kecamatan Bunguran Utara. Senin, (31/07).
Babinsa Koptu Anton mengatakan, pihaknya rutin melakukan latihan terhadap para Paskibra yang telah di pilih secara ketat oleh pihaknya di sejumlah sekolah tingkat SLTA wilayah Kecamatan Bunguran Utara.
“Sengaja kita rutin melatih mereka, karna waktu tidak lama lagi, besok sudah masuk bulan Agustus. Semoga mereka nanti dapat tampil dengan baik sehingga kegiatan pengibaran sang merah putih berjalan dengan sukses”, ujarnya. ()