BUMN Gelar Jalan Santai, Masyarakat Tumpah Ruah di Laman Bunda Tepi Laut

Plt. Sekdaprov Kepri, Hj. Reni Yusneli, Menyerahkan Bingkisan Pasar Murah Dari BUMN Kepada Peserta Jalan Santai

TANJUNGPINANG, Kepritoday.com – masyarakat Tanjungpinang tumpah ruah di Laman Bunda, Tepi Laut, Tanjungpinang, Minggu. (14/08), dalam acara pesta penyambutan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-71 yang diselenggarakan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Berbagai kegiatan digelar pada kegiatan ini, dari jalan santai, bazar kuliner hingga acara bedah rumah. Atau sedikitnya ada 14 item rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh BUMN dalam seluruh rangkaian kegiatan ini.

Tahun 2016 ini merupakan sebuah keberuntungan bagi masyarakat Tanjungpinang khususnya, dan Kepri secara umum, karena Kementerian BUMN memilih kota Gurindam, Negeri Pantun ini untuk pesta akbar yang dikemas dalam bentuk pesta rakyat kali ini.

Plt. Sekdaprov Kepri, Hj. Reni Yusneli, dalam sambutannya pada kesempatan ini, mengajak seluruh masyarakat agar memanfaatkan iven ini. Dia berharap seluruh masyarakat terhibur dan merasakan manfaatnya dengan seluruh pertunjukan serta rangkaian kegiatan yang digelar pada kesempatan ini.

” Ini adalah acara besar yang digelar oleh Kementerian BUMN. Saya atas nama Gubernur ingin menyampaikan, semoga seluruh masyarakat terhibur atas kegiatan ini. Dan semoga masyarakat bisa memanfaatkan momen ini dengan baik, karena ada pasar murah dan sebagainya. Untuk seluruh panitia yang terlibat dalam kegiatan ini, kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,” kata Reni.

Sementara itu Walikota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah dalam sambutannya mengatakan bahwa apa yang dilakukan hari tersebut merupakan sebuah kepedulian yang besar yang ditunjukkan oleh BUMN, dalam hal ini leading sektornya BNI.

” Saya tidak berpanjang lebar, semoga acara ini bermanfaat bagi masyarakat Tanjungpinang,” kata Lis Darmansyah.

Dalam kesempatan yang sama, Roni Fadil, selaku CEO BUMN, untuk Wilayah Padang mengatakan, bahwa kegiatan seperti ini merupakan kegiatan yang akan terus dilakukan oleh BUMN, dan tahun 2016 ini merupakan tahun kedua.

” Alhamdulillah tahun 2016 ini Tanjungpinang yang terpilih menjadi tuan rumah. Kegiatan ini sudah dilaksanakan sejak 2015 lalu, dan sekarang adalah yang kedua. Selain hari ini ada jalan santai, bazar pasar mudar, hiburan rakyat dan sebagainya. Kita juga ada kegiatan bedah rumah dalam. Harapan kami juga sama, semoga acara ini bermanfaat dan bisa memberikan hiburan bagi masyarakat dalam memperingati HUT RI ke-71 ini,” tutupnya. (Red/hum)

 

BUMN Gelar Jalan SantaiMasyarakat Tumpah Ruah di Laman Bunda Tepi Laut