LSM ACSU Nusantara Berbagi Kasih Dengan Panti Asuhan, Yatim Piatu dan Dhuafa Yayasan Ibadurrohman Batam

Penyerahan bingkisan secara simbolis dari pengurus ACSU Nusantara kepada pimpinan Panti Asuhan Yatim Piatu Yayasan Ibadurrohman Batam.

BATAM, Kepritoday.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aku Cinta Sulawesi Utara (LSM ACSU) Nusantara, pada hari Sabtu sore (21/04/2018) mengadakan kegiatan bakti sosial ke Panti Asuhan Yatim Piatu Yayasan Ibadurrahman Sungai Harapan Sekupang Batam.

Sesuai motto LSM ACSU Nusantara yaitu “Si Tou Timou Tumou Tou” yang artinya manusia baru dapat disebut manusia jika sudah dapat memanusiakan manusia, atau dengan kata lain kita harus menjadi berkat6 bagi sesama.
Dalam baksos tersebut, LSM ACSU Nusantara memberikan sembako berupa beras, minyak goreng, mie instant, telur serta kebutuhan lainnya yang diperlukan anak-anak panti.
Pimpinan Panti Asuhan Yatim Piatu Yayasan Ibadurrohman Batam, Ali Mahmud saat memberikan keterangan pers mengatakan bahwa,kami mengucapkan terima kasih kepada LSM ACSU Nusantara yang telah berkunjung silaturahmi kepada anak-anak kami, peduli dengan kami, sehingga kami kedepannya bisa sukses mendidik anak-anak yang ada di panti ini.
“Harapan kami, anak-anak ini bisa mandiri, kalau program kami anak-anak ini sekolah hingga menengah atas atau kejuruan, bahkan hingga mereka sampai kuliah bisa kami handle disini,” jelas Ali.
Anak-anak yang ada di Panti Asuhan kami ada 17 orang terdiri dari 8 orang perempuan dan sisanya laki-laki. Mereka asli dari Batam, namun ada yang dari Siak Pekanbaru,” ucapnya.
“Begitu juga mereka semua sudah sekolah semua, karena kita ingin anak-anak di tempat kami bersekolah untuk masa depannya sendiri,” kata Ali.
Ketua LSM ACSU Nusantara Oscar Jacobus, saat mendampingi pimpinan Panti Asuhan, menambahkan bahwa kegiatan ini diadakan rutin setiap tahun seperti mengunjungi Panti sosial seperti Panti Asuhan, Panti Jompo dan kunjungan ke Rumah Sakit serta pendampingan warga masyarakat yang memerlukan bantuan sosial.
“LSM ACSU Nusantara sudah berdiri lebih kurang 2 tahun yang anggota nya terdiri dari berbagai macam suku yang ada di Indonesia dan saling membaur dalam keaneka ragaman Bhinneka Tunggal Ika,” jelas Oscar.
“Harapan kami kedepan dari ACSU Nusantara, kami tetap ingin melayani pekerjaan sosial yang baik, sesuai visi dan misi kita yaitu untuk membantu sesama.” kata Oscar mengakhiri pembicaraan. (Andri)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.